Halloo halooo semua...
Kali ini aku akan bercerita tentang hobiku yang suka nonton
film. Film yang paling aku sukai adalah horor dan pelualangan. Disini aku akan
sedikit bercerita tentang sinopsis film yang aku sukai.
1. Grave Encounters
Film ini menceritakan tentang sebuah kru Grave
Encounters (para pemburu hantu dari sebuah acara realita TV) yang ini mengambil
gambar atau kejadian di sebuah rumah sakit jiwa Collingwood yang sudah lama
ditinggalkan. Suatu fenomena yang tidak dapat dijelaskan telah dilaporkan
terjadi selama beberapa tahun terakhir.Mereka lalu mengunci diri dalam RSJ
sepanjang malam untuk melakukan investigasi paranormal dan merekamnya dengan
kamera. Mereka kemudian menyadari bahwa gedung tersebut tak hanya berhantu,
tapi juga hidup dan tak akan membiarkan mereka pergi. Mereka lenyap dalam lika
liku lorong dan koridor tak berujung, diteror oleh hantu bekas pasien. Mereka
mulai mempertanyakan kewarasan mereka sendiri, tergelincir lebih jauh dalam
kegilaan, yang pada akhirnya menemukan kebenaran dibalik gelapnya masa lalu
rumah sakit ini.dan semuanya terekam; dalam episode terakhir mereka.
2.
Grave
Encounters 2
Ini film kelanjutan grave
Encounters seri 1. Ceritanya berawal dari Alex adalah sebagai terobsesi dengan
film pertama sebagai 20 juta orang yang melihat trailer yang load-nya di
YouTube. Sementara ia dan teman-temannya penelitian peristiwa dan mengunjungi
rumah sakit jiwa nyata digambarkan dalam film aslinya, mereka menemukan diri
mereka face-to-face dengan kejahatan yang tak terkatakan, perbankan pada
harapan bahwa pengetahuan mereka tentang film asli akan membantu mereka
bertahan hidup sekuel.
3.
Paranormal activity 1-4
Film yang satu ini juga hampir
sama dengan 2 film di atas. Mengambil gambar atau kejadian supranatural yang
terjadi didalam rumah. Film ini akan menghadirkan kisah horor sampai akhir
filmnya.
4.
Harry potter 1-7
Menurutku film ini adalah film
yang paling ditunggu oleh pengemarnya, termasuk
aku. Film ini salah satu film paling FENOMENAL. Tapi sayang film ini telah
habis pada tahun 2011 yang berjudul HARRY POTTER and DEATHLY HOLLOWS. Film ini
mengisahkan seorang anak laki-laki yang hidup bersama paman dan bibinya yang
jahat. Suatu hari dia diberi tahu kalau dia adalah seorang penyihir dan telah
menjadi salah satu murid di sekolah sihir. Tapi disetiap tahunnya dia selalu
ikut campur dalam setiap masalah yang muncul,sampai akhirnya dia harus melawan
musuh beratnya yang telah membunuh orang tuanya.
5.
The
Lord of the Ring
Ini juga salah satu film yang menurutnya paling
keren dengan durasinya lumayan panjang,antara 3-4 jam. Dengan efek gambarnya
yang terlihat nyata.mengisahkan seorang hobbit dan petualangannya bersama
teman-temannya untuk menghancurkan sebuah cincin.
Nah ni beberapa film yang aku sukai, buat yang
hobi nonton film, semoga sedikit info dari ku bisa bermanfaat ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar